BARCELONA KUBUR REAL MALLORCA DI CAMP NOU


Barcelona tanpa ampun menghajar Real Mallorca dengan gelontoran 5 gol kala keduanya saling berhadapan di Camp Nou, Minggu (30/10).

Sejak babak pertama dimulai, Barca sudah berhasil menunjukkan dominasi mereka di pertandingan ini. Umpan cepat dari kaki ke kaki yang menjadi ciri khas mereka selama ini membuat tim tamu kesulitan untuk keluar dari tekanan tuan rumah.

Tekanan Barca baru membuahkan hasil di menit ke-11. Lionel Messi melepaskan umpan kepada Adriano yang kemudian berhasil menyundul bola ke arah gawang. Tetapi pemain bertahan Mallorca, Nsue menahan bola menggunakan tangannya di area terlarang memaksa wasit menunjuk titik putih.

Lionel Messi yang bertindak sebagai algojo penalti tak menyia-nyiakan kesempatan ini untuk membawa timnya memimpin 1-0. Pemain asal Argentina ini berhasil lepas dari bayang-bayang kegagalan penalti saat menghadapi Sevilla.

Berhasil unggul membuat Barca tampil lebih lepas dan juga lebih berbahaya. Serangan yang dibangun oleh David Villa hampir saja menambah keunggulan tuan rumah jika tidak digagalkan oleh Aouate.

Petaka bagi Mallorca kembali datang di menit ke-21. Lionel Messi berhasil menambah pundi golnya setelah memaksimalkan umpan Adriano untuk menambah keunggulan timnya.

Unggul dua gol membuat Barca semakin menggila. Dan benar saja, tuan rumah kembali menjauh berkat gol dari Lionel Messi di menit ke-30. Umpan silang Dani Alves berhasil dimanfaatkan Messi untuk melepaskan tendangan setengah voli melewati Aouate.

Mallorca terlihat menderita menerima serangan radikal dari Barcelona. Namun hingga jeda turun minum, Barca tak bisa menambah keunggulan mereka dan skor 3-0 tetap tidak berubah.

Dominasi Barcelona berlanjut ke babak kedua. Pasukan Josep Guardiola ini menambah mencetak gol ke-4 di pertandingan ini lewat pemain muda Joan Isaac Cuenca Lopez, 10 menit usai kick off babak kedua.

Unggul 4-0 membuat Barca bermain lebih rileks. Guardiola lantas memasukkan pemain muda Gerard Deulofeu serta Carles Puyol untuk memberikan kesempatan bermain.

Mallorca bukannya tanpa peluang di pertandingan ini. Namun tangguhnya tembok pertahanan Barca serta penampilan Valdes yang cemerlang masih manjadi ganjalan bagi Mallorca untuk mencetak gol balasan.

Barcelona akhirnya menutup pertandingan ini dengan skor 5-0 setelah Dani Alves mencetak gol memanfaatkan umpan Messi dari sebuah tendangan bebas di menit akhir pertandingan.

Kemenangan ini membawa Barcelona ke puncak klasemen dengan 24 poin. Tetapi posisi mereka rawan tergusur oleh Real Madrid yang baru akan melakoni pertandingan usai laga berakhir. Sementara Mallorca masih tertahan di peringkat ke-15 dengan raihan 9 poin dari 10 pertandingan.

Susunan Starter Kedua Tim:
Barcelona : Valdes; Alves, Mascherano, Abidal, Adriano; Thiago, Keita, Busquets; Villa, Messi, Cuenca.

Real Mallorca : Aouate; Cendros, Chico, Ramis, Bigas; Nsue, Joao, Marti, Castro; Tissone, Alvaro.

Arsip Blog

 

Copyright © 2010 • Slalu ID • Design by Dzignine